Iklan

Diduga Ada Kerancuan Pelaporan Realisasi Penggunaan Dana Desa Tahun Anggaran 2024 di Desa Harundang

bantenmornasional.com
Jumat, 21 Februari 2025, 22.59 WIB Last Updated 2025-02-21T17:40:46Z



SERANG Bantenmornasional.com Dalam laporan elektronik realisasi kegiatan tahunan untuk anggaran Dana Desa tahun 2024 untuk Desa Harundang, Kecamatan Cikeusal, Kabupaten Serang dalam koring nomenklatur disebutkan uraian, Pengadaan, Pembangunan, Pemanfaatan dan Pemeliharaan Sarana Prasarana Pemasaran Produk dengan jumlah Rp. 222.914.600,- menjadi pertanyaan yang belum bisa di jawab dan di uraikan oleh sekretaris desa dan bendahara, Jumat (21/2/2025).


Saat di konfirmasi kooring tersebut menyatakan bahwa tidak ada pengadaan, pembangunan, pemanfaatan dan pemeliharaan sarana prasarana pemasaran produk.


"Realisasi Dua Ratus Tilu Puluh Opat, nya salah kegiatan, bidangnya pemberdayaan masyarakat, subbidangnya pertanian dan peternakan, kegiatannya pembangunan rehabilitasi peningkatan sarana irigasi tersier sederhana, kayanya Pak Didi pendamping yang mengisi di IDM pendamping," ungkapnya.


Sekretaris desa menambahkan bahwa kegiatan pembangunan irigasi tersier sederhana telah di verifikasi.


"Untuk kegiatan pembangunan sarana irigasi tersier sederhana berlokasi di munjul dan sudah diverifikasi," tambahnya.


Ketika akan pencocokan data, Bendahara  desa Harundang mengatakan bahwa dokumen yang diminta untuk cek and balance mengatakan termasuk dokumen negara, "iih ulah ieu mah dokumen negara (jangan ini dokumen negara)," jawabnya.


Padahal dalam transparansi terkait informasi kepada publik, ada informasi berkala dan informasi setiap saat, menjadi pertanyaan ketika adanya cek and balance pihak desa tidak mau mencocokan data yang ada dan menjadi pertanyaan pula kenapa terjadi ketidakcocokan koring nomenklatur dan jumlah dana yang tercatat dan terlaporkan yang telah di laporkan secara elektronik pada tanggal 14 Desember 2024 lalu. (Jasmani Red)

Komentar

Tampilkan

  • Diduga Ada Kerancuan Pelaporan Realisasi Penggunaan Dana Desa Tahun Anggaran 2024 di Desa Harundang
  • 0

Terkini